Jika ingin membutuhkan dana yang cepat untuk hal yang darurat atau untuk menambah modal usaha salah satunya bisa dengan mengajukan pinjaman. Kebanyakan orang bisa menggunakan tabungan atau dana darurat disaat keadaan yang lagi susah, tetapi tidak semua orang mempunyai tabungan. Atau bisa juga dana daruratnya tidak mencukupi untuk kebutuhan yang dimaksud. Dan apabila kamu menginginkan pinjaman aman 25 juta tanpa jaminan harus diperhatikan beberapa hal agar bisa diterima. Harus kamu perhatikan juga beberapa resiko apabila kamu mengambil pinjaman itu.
Resiko mengajukan pinjaman tanpa jaminan
Kemungkinan Ditolak
Sebelum mengajukan pinjaman, kamu harus pastikan sudah memenuhi semua persyaratan. Ada beberapa kemungkinan kenapa pengajuan pinjaman bisa ditolak, seperti memiliki catatan buruk masalah kredit, dokumen tidak lengkap atau bisa juga tidak memenuhi syarat.
Jangka Waktu Pendek
Jangka waktu yang pendek akan diberikan untuk pengajuan pinjaman tanpa jaminan, kebanyakan waktunya adalah 3 bulan sampai 36 bulan. Jangka waktu biasanya akan menyesuaikan dengan jumlah pinjaman, semakin banyak kamu mengambil pinjaman semakin lama jangka waktunya.
Memiliki Bunga yang Tinggi
Karena pinjamannya tanpa jaminan, maka pihak penyedia akan menetapkan bunga yang tinggi. Untuk itu sebelum mengajukan pinjaman aman 25 juta, bandingkan terlebih dahulu atau memilih penyedia pinjaman yang memberikan bunga yang paling rendah.
Pilihan Pinjam Uang 25 Juta Tanpa Jaminan
Buat kamu yang ingin mengajukan pinjam uang 25 juta tanpa jaminan, ada beberapa pilihan penyedia pinjaman yang bisa kamu pilih seperti yang ada di bawah ini:
TunaiKita
TunaiKita merupakan penyedia pinjaman yang sudah terdaftar di OJK ( Otoritas Jasa Keuangan ). Dan pihak OJK akan selalu mengawasi semua prosedur atau tahapan-tahapan mulai dari proses, pembayaran dan penagihan. Makanya kamu tidak perlu khawatir dengan jenis pinjaman online seperti ini, apakah itu dari aplikasi penyedia maupun dari website. Keamanan sudah terjamin serta dapat dipercaya karena ada pihak yang mengawasi.
Kredit Tanpa Agunan ( KTA )
KTA merupakan salah satu penyedia pinjaman yang sudah dijamin keamanannya karena yang mengeluarkan adalah bank resmi. Apabila ingin mengajukan pinjaman aman 25 juta di KTA kamu tidak perlu memberikan jaminan. Yang harus dipenuhi adalah KTP, slip gaji, NPWP, dan kartu kredit dengan nilai limit tertentu. Kamu juga harus pandai memilih dan membandingkan karena hampir semua bank sudah menawarkan produk KTA ini. Dapatkan penawaran yang terbaik dari bunga atau ketentuan-ketentuan yang lain.
Tarik Tunai Kartu Kredit
Apabila kamu mempunyai kartu kredit, yang mempunyai fasilitas tarik tunai bisa dipakai untuk mendapatkan pinjaman aman 25 juta tanpa jaminan. Tapi harus kamu ingat dan diperhitungkan terlebih dahulu jika kartu kredit ini memiliki bunga yang tinggi, bisa mencapai 2.25-4%. Dan 1 hal lagi yang harus diperhatikan yaitu angka limit kartu kredit kamu harus berada di sekitaran 50 juta.
Terkadang kita sering mengalami keadaan darurat dan membutuhkan dana untuk keperluan penting. Saat ini sudah banyak penyedia pinjaman mulai dari bank dan perusahaan fintech. Ada juga berbagai macam bentuk pinjaman salah satunya yaitu pinjaman dana tunai bisa dengan jaminan atau tanpa jaminan. Pinjaman dana tunai banyak digemari karena bisa langsung digunakan setelah di cairkan ke rekening kamu. Jumlah pinjaman sangat beragam mulai dari 1 juta sampai ratusan juta rupiah dengan jangka waktu yang beragam sesuai ketentuan.
Jenis-jenis Pinjaman Dana Tunai Di Indonesia
Kamu bisa memilih Pinjaman dana tunai yang memiliki berbagai jenis, sebenarnya ada empat yang paling populer dan yang paling banyak diajukan di Indonesia salah satunya adalah kredit multiguna. Kredit dengan agunan atau kredit multiguna adalah dana tunai yang akan diberikan pihak penyedia pinjaman setelah kamu mengagunkan barang berharga, misalnya BPKB, dan sertifikat tanah. Besarnya nominal plafon pinjaman yang diberikan berkisar hingga 80 persen dari total nilai jual aset. Contohnya jika kamu ingin mengagunkan sertifikat rumah, sedangkan rumah yang kamu agunkan memiliki nilai jual seharga Rp 300 juta. Tetapi kamu hanya dapat mendapatkan pinjaman Rp 300 juta x 80 persen = Rp 240 juta. Karena semakin tinggi nilai aset yang diagunkan, maka semakin tinggi nominal plafon pinjaman yang bisa kamu dapat. Dan untuk informasi yang lebih banyak kamu dapat mengunjungi https://www.cekaja.com/info/lewat-fintech-kini-bisnis-kecil-bisa-pinjam-uang-hingga-rp25-juta/.